Baca | Download | Bagikan

Recent Post

    Recent Comment

    Selasa, 10 Oktober 2017

    Penyebab, Proses Terjadinya dan Tanda Gejala Reaksi Alergi

    Baca Juga

    Apa itu Alergi?

    Alergi adalah respon tubuh kita yang tidak tepat terhadap sesuatu yang sebenarnya tidak berbahaya seperti makanan, zat yang terhirup, inhalan, atau zat zat kimia pada makanan kimia tertentu. Dalam tubuh kita terdapat sistem kekebalan tubuh yang bertugas melindungi tubuh dari segala benda atau zat asing dari luar yang dianggap membahayakan.
    Sistem ini bertugas mendeteksi tipe zat penyerang itu dan membentuk antibodi untuk menanggulanginya. Nah, ketika ada zat-zat tertentu yang masuk ke tubuh kita, adakalanya sistem kekebalan tubuh kita salah menafsirkan itu sebagai zat yang berbahaya. Sel-sel kekebalan tubuh pun segera bekerjasama membentuk antibodi untuk memerangi zat asing tersebut

    Penyebab Reaksi Alergi

    Hampir semua zat dan hal dapat menjadi alergen dan mencetus reaksi alergi. Yang paling umum adalah:
    1. Debu dan asap (terutama asap rokok),
    2. Serbuk sari tumbuhan,
    3. Obat (golongan sulfa, penicillin, ibuprofen, aspirin, vaksin, dll.),
    4. Makanan (sea food, kacang, produk susu, dll.),
    5. Serangga (lebah, gigitan nyamuk, dll.),
    6. Detergen, sabun, dan perawatan tubuh lainnya,
    7. Karet (sarung tangan, condom, dll.)
    8. Suhu yang terlalu panas atau terlalu dingin,
    9. Riwayat penyakit (asma, bronchitis, polyp di hidung, sinusitis, infeksi pernafasan lainnya, dll.)
    10. Stress dan reaksi psikis,
    11. Dll

    Proses Terjadinya Reaksi Alergi

    • Pertama terjadi kontak tubuh dengan antigen.
    • Kemudian sel darah putih memproduksi antibody (IgE) yang spesifik terhadap antigen yang disebut sensitisasi.
    • Antibody ini kemudian memancing produksi beberapa zat kimia dan hormon yang disebut sebagai mediator terutama histamine.
    • Mediator-mediator ini akan tambah lebih merangsang aktivasi dari sel darah putih.
    • Reaksi alergi berbeda-beda pada setiap orang ada yang prosesnya lama, ada juga yang tiba-tiba.
    • Bila mediator keluar dengan sangat tiba-tiba dan dalam jumlah banyak, terjadilah reaksi alergi yang berat yang disebut reaksi anafilaktik.

    Tanda dan Gejala Reaksi Alergi

    • Akan sangat tergantung dari bagian tubuh di mana gejala muncul, dan berbeda-beda pada setiap orang.
    • Gejala yang timbul bertahan dalam hitungan jam atau hari, yang berbeda pula pada setiap orang.
    • Gejala yang umum di kulit adalah gatal, kulit memerah, terasa panas, sampai dengan terjadi lepuhan. Bila terjadi di muka; kelopak mata dan bibir sembab, mata berair dan merah.
    • Gejala yang umum di pernafasan adalah bersin, batuk, sakit menelan, sesak, dan nafas menjadi berbunyi karena terjadi penyempitan, hidungmeler.
    • Gejala yang umum di pencernaan adalah mual, muntah, dan mencret yang dapat disertai darah.
    • Bila gejala berlanjut dan terjadi reaksi anafilaktik, maka akan terjadishock dengan tanda awal; denyut jantung memacu, muka pucat, berkeringat, susah bernafas, menjadi bingung, sampai dengan pingsan, kemudian henti jantung dan dapat terjadi kematian.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar